![]() |
NTT-KUPANG - Sebagai bagian dari pelaksanaan pembinaan teritotial (Binter) diwilayah, Koramil 1604-01/Kupang membantu melaksanakan pengamanan prosesi persiapan pemakaman Almarhum Mgr. Petrus Turan, Pr, bertempat di Gereja Kristus Raja Katedral Kupang, Senin (7/4/2025) malam.
Danramil 1604-01/Kupang, Mayor Inf Hendry Dunant, S.I.P, memimpin langsung Anggotanya melaksanakan pengamanan bersinergi dengan aparat Kepolisian, serta pihak Gereja Katedral Kupang.
Mayor Hendry kepada media ini mengatakan kegiatan pengamanan dilakukan mengingat ini sebagai kegiatan keagamaan yang besar karena meninggalnya sosok pemimpin Gereja atau Tokoh agama.
Tambahnya, perlu diketahui bahwa almarhum pernah memimpin Keuskupan Nusa Tenggara Timur dan juga dikenal sebagai seorang tokoh agama yang merangkul dengan pembawaannya sangat santun dan baik.
"Kami membantu pengamanan ini sebagai bagian dari tugas pelaksanaan pembinaan teritorial. Kami ucapkan turut berdukacita", kata Mayor Hendry.
Pendim 1604/Kupang.