Pilgub NTT, Dukungan Masyarakat Kabupaten Alor Menangkan SIAGA Terus Mengalir

Vitri


LINTASNTTNEWS.COM, ALOR - Dukungan masyarakat dari berbagai pelosok Nusa Kenari terus mengalir untuk calon Gubernur dan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur, Simon Petrus Kamlasi (SPK) dan Adrianus Garu (AG) atau Paket SIAGA.


Dukungan untuk Paket SIAGA kali ini datang dari Tokoh muda, Jemi Madde asal Desa Muriabang, Kecamatan Pantar Tengah, Kabupaten Alor, disampaikan langsung kepada wartawan di kediamannya, Rabu (04/9/2024).




"Kami siap menangkan SPK atau Paket SIAGA. Kami terus bekerja dan berdoa, semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan kemudahan meraih kemenangan dalam Pilgub NTT", ucap Jemi Madde.


Pernyataan ini mencerminkan harapan dan keyakinan besar rakyat terhadap kepemimpinan SPK yang sangat dinantikan. Sebagai figur pemimpin berlatar belakang Militer Bintang Satu, tentu tidak perlu diragukan lagi.


Dengan latar belakang militer, SPK menjelma sebagai sosok yang rendah hati, santun, serta punya hati yang selalu memikirkan kesejahteraan rakyat semasa masi bertugas sebagai TNI.





SPK menciptakan pompa hidram yang saat dipakai diseluruh pelosok nusantara Indonesia, di seluruh Bumi Flobamora termasuk Alor demi mengatasi kesulitan air bersih di masyarakat.


Dapat dikatakan bahwa, SPK menjadi sosok pemimpin idola masyarakat saat ini yang mampu membawa NTT keluar dari kemiskinan menuju NTT maju, mandiri, dan sejahtera.




"SPk terbukti sudah menjawab tantangan kekeringan dan kesulitan air. SPK sudah dahulu berbuat sebelum masuk dalam dunia politik, kini menjadi calon Gubernur NTT. Kami siap menangkan SPK atau Paket SIAGA", ucap Jemi tegas.


Ditambahkan Jemi, dukungan masyarakat Muriabang bukan hanya sekadar formalitas politik, tetapi bentuk kepercayaan dari hati nurani masyarakat yang merasa bahwa pompa hidram hasil karya SPK adalah suatu keberhasilan yang dapat mengatasi kesulitan air yang selama ini tidak dapat diatasi oleh pemimpin daerah terdahulu.


"SPK tidak butuh kami, tetapi kami yang butuh SPK jadi pemimpin Nusa Tenggara Timur. Maka kami juga siap bekerja memenangkan SIAGA untuk NTT maju", tegas Jemi.


(tim).

BACA JUGA:
TAGS : Masyarakat, Politik,
Getting Info...