Iskandar ke Imanuel Sebagai Senior dan Minta Dukung Kepemimpinannya

Andre


LINTASNTTNEWS.COM, ALOR - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Alor telah menetapkan hasil pleno rekapitulasi perolehan suara Pilkada Alor 2024, pada Jumat (06/12/2024), dimana pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Alor Iskandar Lakamau dan Rocky Winaryo (Is Teh Rock) unggul memperoleh suara tertinggi yakni 30.859 suara, disusul Ima-Rey yang mengantongi 28.490 suara, termasuk unggul diatas tiga paslon lainnya.


Dengan mengantongi perolehan suara tertinggi, maka Iskandar Lakamau dan Rocky Winaryo sebagai Bupati Alor dan Wakil Bupati Alor terpilih periode 2025-2030.


Mengetahui kemengannya, Iskandar meminta waktu untuk bertemu Imanuel Ekadianus Blegur dan Lukas Reiner Atabuy (Ima Rey) di kediaman Imanuel, Sabtu (07/12/2024).


Dalam pertemuan ini, Iskandar mengaku sangat menghormati Imanuel Ekadianus Blegur sebagai senior dan kakak, sekaligus meminta untuk tetap mendukungnya dalam masa kepemimpinan lima tahun kedepan.




"Saya bangga dan hormat kepada Kaka Ima. Beliau senior, sekaligus mohon kaka Ima dukung kepemimpinan saya lima tahun kedepan. Saya juga minta maaf bila selama tahapan pilkada ada hal-hal yang dilakukan salah baik kata maupun tindakan. Saya mohon maaf", ucap Iskandar.


Imanuel Ekadianus Blegur (Ima) didampingi Lukas Reiner Atabuy (Rey) mengucapkan selamat dan sukses kepada pasangan Is The Rock sebagai Bupati dan Wakil Bupati Alor terpilih.


Tambah Ima, dirinya bangga kepada Is The Rock keduanya telah memenangkan pilkada Alor, tetapi mau datang menemuinya. Itulah adab yang perlu dijunjung tinggi.


Sebagai senior, Ima mengaku bersedia membantu Iskandar bila membutuhkannya, yang tujuannya untuk membangun dan mensejahterakan seluruh masyarakat Kabupaten Alor.


"Saya bangga karena Is dan Rocky yang minta waktu untuk bertemu setelah KPU menetapkan keduanya sebagai pemenang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Alor periode 2025-2030. Itulah adab kita, yang muda datang kepada yang lebih tua", ucap Ima.


(Tim**).

BACA JUGA:
TAGS : Politik,
Getting Info...