Babinsa Koramil 1604 Amfoang Tengah Pantau Distribusi Logistik Pilkada

Jef

 



Lintasnttnews.com, Kupang – Babinsa Koramil 1604-03/Naikliu, Serda Didit Sumanto, melakukan pemantauan terhadap proses distribusi logistik kotak suara untuk Pilkada serentak tahun 2024. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Camat Amfoang Tengah dan bertujuan untuk memastikan bahwa pendistribusian kotak suara dapat berjalan lancar, tepat waktu, dan sesuai prosedur. Seluruh kotak suara yang didistribusikan ke kecamatan ini akan digunakan dalam pelaksanaan Pilkada yang tinggal 4 hari lagi, pada Sabtu (23/11/2024).


Serda Didit Sumanto bersama aparat terkait lainnya terlibat dalam pemantauan pengiriman dan penerimaan kotak suara. Di Kecamatan Amfoang Tengah, sejumlah 22 kotak suara didistribusikan untuk keperluan Pilkada. Setiap kotak suara yang diterima diharapkan sampai dengan aman dan tanpa kerusakan untuk memastikan proses pemilu berjalan dengan baik.


Distribusi logistik Pilkada serentak menjadi perhatian utama, karena kelancaran pengiriman kotak suara sangat vital dalam proses pemilihan. Babinsa Koramil 1604-03/Naikliu, Serda Didit, memastikan bahwa prosedur distribusi dijalankan dengan tepat sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan, untuk mendukung kelancaran dan keamanan Pilkada di wilayah Amfoang Tengah.


Di Kantor Koramil Danramil 1604-03/Naikliu, Kapten Inf Said Abdullah, juga menambahkan bahwa pemantauan ini merupakan wujud komitmen TNI dalam mendukung proses demokrasi yang aman dan tertib. “Kami akan terus berkoordinasi dengan instansi terkait untuk memastikan semua logistik Pilkada sampai dengan selamat dan tepat waktu di setiap kecamatan. Sebagai Babinsa, saya berkomitmen menjaga kelancaran tahapan Pilkada, demi terciptanya pemilu yang damai dan aman,” ujar Kapten Said. 


*(Pendim1604)*.

BACA JUGA:
TAGS : Jef Beny Bunda, Kodim 1604/Kupang, Politik,
Getting Info...