![]() |
ALOR, LINTASNTTNEWS.COM - Babinsa Serka Charlens Mali melalui kegiatan komunikasi sosial (Komsos) turun menyambangi pemilik bengkel tambah ban motor, di RT.001 RW.002, Kelurahan Kalabahi Tengah, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor, Selasa (6/8/2024).
Komsos tersebut dilaksanakannya dalam rangka untuk menjalin dan mempererat hubungan silaturahmi yang semakin erat dengan masyarakat diwilayah binaan.
Serka Charlens Mali menyampaikan komsos dilakukan selain pererat silaturahmi, juga untuk mengenal warga secara pribadi dan juga pekerjaan yang ditekuni.
Tentu sangat membantu bila terjadi hal-hal yang terkait dengan kamtibmas, maka lebih mempermuda dalam penyelesaiannya.
"Komsos itu sangat penting dan menolong kita dalam pembinaan teritorial diwilayah. Kita sudah saling kenal dan permudah juga bertukar informasi", kata Charlens.
(SN-tim).
![]() |
![]() |